Selasa, 20 November 2012

Pakar Galau & Pakar Jomblo


Kali ini aku akan menceritakan kejadian sewaktu sama @SeptianArifandi jalan berdua. Agak absurd memang, cowok berdua jalan bersama. Apalagi yg lebih parahnya hari hujan. Tujuan utama kami sih minta data kerumah teman. Tapi disepanjang perjalanan, kami saling sharing berdua antara “seorang pakar galau” dan “seorang pakar jomblo”. Andi ini menceritakan permasalahannya, karena dia sangat susah untuk mendapatkan cewek yang diidamkannya yaitu Cindy. 


Aku mulai memberikan masukan-masukan yg positif seperti, “Udahlah, relain aja” atau “ganti target aja lagi”. Iya sih, itu bukan masukan yg positif. Sebetulnya hal utama yg diperlukan dalam PDKT-an itu adalah sebuah keberanian dan yg paling terpenting adalah “PULSA”.

Setelah itu, andi pun mendengarkan pernyataan dariku dengan seksama dan dalam tempo galau yg selama-lamanya. Kegalauan kawanku itu pun, bukan tidak ada tujuan, melainkan dia galau karena “kenapa coba kalau dia mention sama Cindy, Cindy tu balasnya sehari kemudian?” “kenapa coba kalau Cindy mention-an sama kawannya, pasti balasnya selalu cepat?”. Memang, dunia ini aneh, kenapa coba ayam itu selalu berkokok di waktu pagi. Iya, memang benar-benar aneh.

Menurut kesimpulan kami berdua, sebagian cewek itu memiliki sifat yg kurang dimengerti. Berikut adalah penjabarannya:

    1. Selalu marah ketika si Cowok lama balas sms atau bbm
Ini mungkin kejadian yg sering dialami oleh para cowok. Tapi, aku bingung kenapa si Andi ini bisa tau kalau cewek suka marah kalau lama balas sms atau bbm. Padahal kan dia jomblo. Atau jangan-jangan, operator suka marah sama dia karena lama balas sms dari operator tersebut.

    2. Selalu ingin di sms atau di-bbm duluan
Iya sih, ini memang sudah biasa. Tapi, bagi para cowok kalau cewek udah sms duluan berarti ada kesan tersendiri dan menurut cowok, cewek nya itu memiliki sifat pengertian dan perhatian.

    3. Memiliki sifat cuek
Ntah darimana sifat cewek ini muncul. Dan sifat cuek seperti inilah yg dihadapi seorang @SeptianArifandi dalam menaklukkan hatinya Cindy. Memang berat perjuangan “seorang pakar jomblo” ini, KEEP YOUR SPIRIT, DUDE!!

Ini aja sih hasil dari jalan-jalan kami berdua. Memang sebuah hal menarik untuk dibahas. Jadi, simak terus kesimpulan dari “seorang pakar galau” dan “seorang pakar jomblo” ini :).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar